Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2021 - Shin Tae-yong Geram, Persiapan Timnas U-23 Indonesia Jelang Lawan Filipina Terganggu

By Unggul Tan Ngasorake, Kamis, 12 Mei 2022 | 14:54 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, merasa geram karena tak bisa menggelar latihan taktikal jelang laga melawan Filipina.

Timnas U-23 Indonesia dijadwalkan akan menjalani laga hidup mati melawan Filipina pada Jumat (13/5/2022).

Kemenangan menjadi harga mati jika timnas U-23 Indonesia ingin tetap menjaga asa lolos ke babak semifinal SEA Games 2021.

Namun, jelang laga tersebut persiapan timnas U-23 Indonesia justru sedikit terganggu.

Timnas U-23 Indonesia kembali ditempatkan di lapangan Tam Nong, Phu Tho, Vietnam oleh panitia SEA Games 2021.

Baca Juga: Sedang Seleksi, Persib Bandung akan Segera Kenalkan Pemain Asing Baru

Sebagai informasi, lapangan Tam Nong sebelumny sempat mendapat kritikan pedas dari Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong menyebut lapangan Tam Nong memiliki kualitas rumput yang kurang baik.

Selain itu, ukuran lapangan Tam Nong juga tidak sesuai standar.

Jelang melawan Filipina, timnas U-23 Indonesia harus kembali latihan di lapangan Tam Nong.