Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Myanmar Bilang Tak Takut Lawan Indonesia, Bakal Berakhir Seperti Pelatih Timor Leste yang Menanggung Malu?

By Najmul Ula, Minggu, 15 Mei 2022 | 10:37 WIB
Pelatih timnas U-23 Myanmar, Velizar Popov menyaksikan laga pembuka SEA Games 2021.

Sebelumnya, pelatih Timor Leste juga sempat sesumbar bahwa timnya bisa mengimbangi Indonesia dan Vietnam di Grup A.

"Saya tidak berpikir timnas Vietnam U-23 dan timnas Indonesia U-23 adalah dua tim terkuat," ucap pelatih Timor Leste Fabio Magrao (6/5/2022).

"Saya juga tidak yakin kedua tim ini akan lolos dari babak grup,"

"Kami memiliki kemampuan untuk mencapai semifinal," sesumbarnya.

Pada akhirnya, Timor Leste justru menjadi tim terburuk dalam tiga laga Grup A.

Timor Leste menelan kekalahan telak 0-4 dari Filipina, 2-3 dari Myanmar, serta 1-4 dari Indonesia.

Pelatih Myanmar perlu membuktikan bahwa psy war kata-kata perlu dibuktikan di lapangan dengan kemenangan atas Indonesia.

Myanmar sebelumnya menampilkan performa bertahan apik saat menghadapi Vietnam, tetapi kolaps akibat gol tunggal musuh pada menit ke-76.

Baca Juga: 3 Pemain Impresif Hadapi Timor Leste dan Filipina, Aji Santoso: Persebaya Tulang Punggung Timnas Indonesia U-23!

Negara yang sedang mengalami kudeta itu harus mengalahkan Indonesia untuk bisa mengantongi tiket kelolosan ke semifinal.

Hal serupa juga berlaku untuk Shin Tae-yong, yang sudah berani berbicara kemungkinan berjumpa Vietnam di laga final.

Shin Tae-yong perlu memastikan Indonesia bisa lolos dari fase grup serta menang di laga semifinal sebelum sesumbar berlaga di final.

Baca Juga: Bukan Mentalitas Tim Kecil, Shin Tae-yong Haramkan Indonesia Bicara Hasil Imbang Hadapi Myanmar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P