Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"SEA Games ini merupakan turnamen yang sangat berarti bagi saya," kata Park Hang-seo dikutip dari The Thao 247.
"Pada dua tahun lalu, setelah 60 tahun penantian."
"Saya dan timnas U-23 Vietnam merebut medali emas SEA Games pertama
Park Hang-seo menilai SEA Games 2021 lebih berat dari edisi sebelumnya.
Baca Juga: Mulai Temui Titik Terang, PT LIB Buka Suara soal Jadwal Kick Off Liga 1 2022-2023
Pasalnya, ekspetasi tinggi masyarakat Vietnam membuat Park Hang-seo merasa sedikit tertekan.
"Pada tahun ini, Vietnam adalah tuan rumah. Saya mengenal orang-orangnya," ungkap Park Hang-seo.
"Masyarakat Vietnam memiliki harapan yang tinggi untuk medali emas, dan para pemain selalu melakukan upaya terbaik."
"Sebagai pelatih kepala Vietnam U23, saya memiliki tanggung jawab penuh. Terkadang, saya stres dengan target ini," sambungnya.
Sayangnya, SEA Games 2021 juga menjadi ajang perpisahan Park Hang-seo dengan timnas U-23 Vietnam.
Park Hang-seo berencana melepas jabatannya sebagai pelatih kepala timnas U-23 Vietnam.
Rencananya pelatih asal Korea Selatan itu akan fokus menangani timnas senior Vietnam.
Posisi Park Hang-seo di timnas U-23 Vietnam akan digantikan oleh Gong Oh-kyun.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada rakyat Vietnam, akhirnya."
"Terima kasih kepada para pemain yang berjuang keras dan staf yang bekerja sangat keras untuk mewujudkan ini," tutup Park Hang-seo.
Baca Juga: Jelang Kualifikasi Piala Asia 2023, Timnas Filipina Resmi Pecat Pelatih