Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Satu pemain keturunan segera menyusul Sandy Walsh dan Jordi Amat dalam penyelesaian dokumen naturalisasi di Jakarta.
Jordi Amat dan Sandy Walsh baru saja menyelesaikan tahapan pelengkapan naturalisasi di Jakarta beberapa waktu lalu.
Keduanya menyempatkan untuk terbang ke Jakarta guna melengkapi dokumen proses naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Jordi Amat dan Sandy Walsh juga menjalani tes kesehatan serta bertemu dengan segenap anggota PSSI.
Mereka sempat menyaksikan perjuangan timnas U-23 Indonesia yang berlaga di SEA Games 2021.
Terbaru, satu calon pemain naturalisasi dikabarkan segera mengikuti langkah Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Ia adalah pemain keturunan yang merumput di Liga Norwegia, Shayne Pattynama.
Bek berusia 23 tahun itu rencananya akan berkunjung ke Jakarta pada pekan depan.
Baca Juga: Jelang Kualifikasi Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Siapkan Agenda Padat untuk Timnas Indonesia