Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Kecewa, Shin Tae-yong Kembali Panggil Iham Rio Fahmi ke Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2023

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 25 Mei 2022 | 15:25 WIB
Bek timnas U-23 Indonesia, Ilham Rio Fahmi, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil bek Persija Jakarta, Ihlam Rio Fahmi untuk Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia mulai memanaskan mesin jelang tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023.

PSSI sendiri belum merilis secara resmi daftar pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Namun, sejumlah klub sudah mulai membocorkan pemain-pemain yang mendapat panggilan.

Salah satunya adalah Persija Jakarta yang mengumumkan bahwa ada dua pemainnya yang dipanggil timnas Indonesia.

Baca Juga: Pulang dari SEA Games 2021, Tiga Pemain Timnas U-23 Indonesia Dapat Hadiah dari Robert Rene Alberts

Dua pemain itu, yakni Syahrian Abimanyu dan Ilham Rio Fahmi.

"Dua pemain Persija, yaitu Syahrian Abimanyu dan Ilham Rio Fahmi, terpilih untuk bergabung dalam pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia," tulis Persija di Instagram klub, Rabu (25/5/2022).

Syahrian Abimanyu dan Ilham Rio Fahmi sebelumnya juga sempat menjadi bagian dari timans U-23 Indonesia di SEA Games 2021 lalu.

Pemanggilan Ilham Rio Fahmi terbilang cukup mengejutkan.

Pasalnya, penampilan Ilham Rio Fahmi di SEA Games 2021 lalu sempat mendapat kritikan.

Shin Tae-yong juga sempat mengkritik penampilan Ilham Rio Fahmi saat melawan vietnam di laga perdana SEA Games 2021.

Saat itu Shin Tae-yong menilai Ilham Rio Fahmi tampil tidak sesuai ekspetasi.

"Ilham Rio saat itu menjadi starter saat laga perdana melawan Vietnam memang belum maksimal," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI, (18/5/2022) lalu.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Persija Jakarta (@persija)

Baca Juga: Taktik Angelo Alessio Mental, Thomas Doll Lakukan Pendekatan Berbeda kepada Pemain Persija

Meski begitu, Shin Tae-yong menyebut penampilan Ilham Rio Fahmi semakin membaik di laga setelahnya.

Pemain berusia 20 tahun itu berhasil mengembalikan kepercayaan Shin Tae-yong.

"setelah itu performa dirinya makin naik dengan sebagai pemain pengganti di babak kedua setiap laga," ujar Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia sendiri sudah ditunggu agenda padat dalam beberapa pekan ke depan.

Tim Garuda dijadwalkan akan menjalani laga uji coba melawan Bangladesh pada 1 Juni 2022.

Setelah itu, rombongan timnas Indonesia akan bertolak menuju Kuwait untuk Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Kuwait, Yordania dan Nepal.

Baca Juga: Cara Bertahan Berantakan, Dzenan Radoncic Beberkan Masalah Timnas U-19 Indonesia Jelang Toulon Tournament

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P