Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kedua pemain ini memang pemain yang sangat baik dalam kemampuan bermain bola," kata Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi PSSI.
Namun, Shin Tae-yong tetap menyoroti kondisi fisik keduanya yang sedang tidak bugar.
Shin Tae-yong mengatakan saat ini Jordi Amat tidak dalam kondisi terbaiknya.
Pasalnya, pemain berusia 30 tahun itu sudah tiga pekan tidak berlatih karena komptisi di Eropa sudah selesai.
Baca Juga: Klub Papan Atas Liga Singapura, Robert Alberts Ungkap Calon Lawan Persib
"Saat ini Jordi Amat sudah istirahat hampir tiga pekan," ungkap Shin Tae-yong.
Kondisi serupa juga dialami oleh Sandy Walsh.
Shin Tae-yong menyebut Sandy Walsh masih daam tahap pemulihan cedera.
Sebelumnya, Sandy Walsh memang baru saja menjalani operasi.
"Sandy Walsh sedang dalam pemulihan setelah operasi," tutur Shin Tae-yong.
"Kondisi mereka saat ini belum 100 persen," imbuhnya.
Kendati demikian, Shin Tae-yong mengaku cukup puas melihat keduanya.
Juru taktik berusia 52 tahun itu pun bersyukur Sandy dan Jordi bergabung dengan timnas Indonesia.
"Tapi saya senang mereka bisa bergabung dengan timnas," pungkasnya.