Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Bangladesh, Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia Punya Masalah di Lini Depan

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 1 Juni 2022 | 14:59 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, nampak tersenyum saat menjalani sesi jumpa pers di Hotel Ibis, Bandung, Jawa Barat, 31 Mei 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membeberkan masalah yang dihadapi oleh timnya jelang laga melawan Bangladesh.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan berhadapan dengan Bangladesh dalam laga uji coba, Rabu (1/6/2022).

Pertandingan tersebut rencananya akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Jelang laga ini, Shin Tae-yong sedikit menyinggung soal masalah tumpulnya lini depan timnas Indonesia.

Shin Tae-yong mengaku sejauh ini masih kesulitan menemukan striker yang tepat untuk timnas Indonesia.

Baca Juga: Batal Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, Jordi Amat: Itu Kabar Menyedihkan

"Soal Striker ini selalu jadi masalah (timnas Indonesia)," kata Shin Tae-yong saat jumpa pers, Selasa (31/5/2022).

Untuk laga uji coba melawan Bangladesh sendiri Shin Tae-yong memanggil striker lokal seperti Dimas Drajad dan Irfan Jauhari.

Pelatih berusia 52 tahun itu tak memungkiri sulit mencari striker berkualitas untuk timnas Indonesia.

Bagi Dimas Drajad ini adalah kali pertamanya merasakan dilatih langsung oleh Shin Tae-yong.

Dimas Drajad berhasil memikat hati Shin Tae-yong usai tampil apik di Liga 1 2021-2022.

Striker Persikabo 1973 itu berhasil mengemas 11 gol dan enam assist dari 31 laga yang dilakoninya.

Shin Tae-yong menilai tumpulnya lini depan timnas Indonesia tidak bisa diselesaikan dalam waktu singkat.

Juru taktik asal Korea Selatan itu mengatakan masalah ini tak terlepas dari minimnya striker lokal yang mendapat menit bermain di Liga 1 saat ini.

Baca Juga: Tak Kunjung Debut Meski Sudah 3 Bulan Gabung Tokyo Verdy, Pratama Arhan Buka Suara

Sejak beberapa tahun terakhir klub-klub Liga 1 memang lebih banyak menggunakan jasa pemain asing sebagai ujung tombak mereka.

"Masalah Liga Indonesia saat ini memang banyak saat ini striker asing, jadi pemain lokal sendiri tidak dapat naik," tutur Shin Tae-yong.

"Jadi tak bisa dibuat pemain baik, terutama di posisi striker. Itu disayangkan."

"Memang pertimbangan yang berat bagi saya."

"Baik itu striker atau stopper, harusnya banyak dimainkan pemain muda sehingga mereka banyak pengalaman," sambungnya.

Meski begitu. Shin Tae-yong berjanji akan tetap berusaha untuk mencari solusi tumpulnya lini depan timnas Indonesia.

"Saya berusaha untuk menyelesaikan masalah ini sampai saat ini," pungkasnya.

Baca Juga: Jelang Uji Coba Kontra Sabah FC, Thomas Doll Beberkan Kondisi Terkini Skuad Persija

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P