Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Dianggap Jelek, Pelatih Arema FC Tegaskan Cedera Jadi Penyebab Evan Dimas Terpental dari Timnas Indonesia

By Najmul Ula, Selasa, 7 Juni 2022 | 11:18 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas (kanan), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih Arema FC mengungkap kondisi Evan Dimas yang didera cedera, Shin Tae-yong mencoretnya dari timnas Indonesia.

Reputasi Evan Dimas sebagai gelandang andalan timnas Indonesia terancam kian terkikis seturut keputusan teranyar Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong mencoret Evan Dimas dari skuat timnas Indonesia yang akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Padahal, nama Evan Dimas mulanya masuk dalam daftar panggil 29 pemain timnas Indonesia untuk laga kontra Bangladesh.

Baca Juga: Turnamen Toulon Belum Usai, Timnas Indonesia U-19 Tantang Aljazair di Play-off Peringkat Sembilan

Pencoretan tersebut menimbulkan dugaan bahwa Evan Dimas telah kehilangan tempat sebagai playmaker timnas Indonesia yang telah disandangnya selama bertahun-tahun.

Melihat pemilihan pemain Shin Tae-yong di timnas Indonesia, memang terlihat Evan tersisih dari persaingan tim utama.

Di Piala AFF 2020, Evan hanya tampil sebagai starter dalam dua laga pertama melawan tim lemah Kamboja dan Laos.

Saat timnas Indonesia memasuki fase genting di dua laga terakhir grup, dan berlanjut hingga final, Shin Tae-yong selalu menepikan Evan Dimas.

Baca Juga: Dzenan Radoncic: Toulon Cup 2022 Beri Pelajaran Berharga untuk Timnas U-19 Indonesia