Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, kembali menyinggung nasib Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.
Seperti diketahui, saat ini timnas Indonesia sedang berjuang di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan berhadapan dengan Yordania pada Minggu (12/6/2022) dini hari.
Namun, persiapan timnas Indonesia jelang laga tersebut justru sedikit terganggu.
Pasalnya, nasib Shin Tae-yong di timnas Indonesia senior kini sedang di ujung tanduk.
Baca Juga: Berita Transfer Liga 1 - Perburuan Berakhir, Daisuke Sato Lengkapi Kuota Pemain Asing Persib
Baru-baru ini Mochamad Iriawan mengatakan PSSI mulai mempertimbangkan untuk mencopot Shin Tae-yong dari tugas sebagai pelatih senior.
PSSI berencana untuk memfokuskan Shin Tae-yong di timnas U-19 Indonesia saja.
Mochamad Iriawan mengatakan rencana tersebut muncul usai Kongres PSSI di Bandung beberapak waktu lalu.
Saat itu PSSI memanggil Shin Tae-yong untuk memaparkan program kerjanya.