Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Laga Grup D Piala Presiden 2022 antara Arema FC melawan Persik Kediri diwarnai keputusan kontroversial wasit.
Persik Kediri dibuat gigit jari setelah menelan kekalahan dari Arema FC, Rabu (15/6/2022).
Sejatinya Persik Kediri bisa mengimbangi permain Arema FC sepanjang laga.
Petaka untuk Persik Kediri datang saat laga memasuki menit ke-89.
Wasit Ginanjar Rachma Latief memberi hadiah penalti untuk Arema FC setelah Agil Munawar melanggar Irsyad Maulana.
Baca Juga: Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023, 3 Pemain Persib Dapat Hadiah dari Robert Alberts
Namun, penalti tersebut bisa dibilang cukup kontroversial.
Pasalnya, dalam tayangan ulang Irsyad Maulana terlihat dijatuhkan di luar kotak penalti.
Pemain Persita sendiri sempat melancarkan protes kepada wasit Ginanjar Rachma Latief.
Akan tetapi, wasit tidak bergeming dan tetap memberi hadiah penalti untuk Arema FC.