Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSSI tak berani merusak momen membanggakan timnas Indonesia, Shin Tae-yong dipastikan tetap melatih timnas senior.
Shin Tae-yong berhasil menciptakan momen paling membanggakan bagi publik Indonesia dalam dua dekade terakhir.
Shin Tae-yong baru saja membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 dengan kemenangan telak atas Nepal, Rabu (15/6/2022).
Di tangan Shin Tae-yong, timnas Indonesia untuk pertama kali lolos ke Piala Asia dari jalur kualifikasi sejak edisi 2004.
Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Target Ganda Robert Alberts di Laga Persib Kontra Persebaya
Publik Tanah Air langsung memuja sang pelatih dengan menggaungkan tagar #STYStay di Twitter.
Maklum, timnas Indonesia dipoles Shin Tae-yong hingga bisa meraih kemenangan mengejutkan atas Kuwait pada laga pertama.
Kemenangan itu disusul dengan perjuangan hingga detik akhir dalam memaksa Yordania untuk hanya menang 0-1.
Tanpa satu kemenangan dan kekalahan tipis itu, Indonesia tak akan berada dalam posisi nyaman menyambut laga terakhir kontra Nepal.
Baca Juga: Persija Dapat Saingan Berat, Klub Polandia Dekati Egy Maulana Vikri
Ndilalah Kuwait keok dari Yordania pada laga terakhir, sehingga Indonesia cuma perlu satu poin dari laga melawan Nepal.
Tak dinyana, Saddil Ramdani dan kawan-kawan justru mengamuk tanpa ampun dan membantai Nepal dengan skor 7-0.
Segenap suporter Indonesia bersuka cita menyambut partisipasi di Piala Asia 2023, yang tak pernah dirasakan sejak menjadi tuan rumah pada 2007.
PSSI yang beberapa hari sebelumnya berniat mendemosi Shin Tae-yong menjadi pelatih timnas U-20, kini meralat kebijakannya.
"Demikian kemarin kita diskusikan kembali," ucap ketua umum PSSI Mochamad Iriawan (15/6/2022).
"Karena hasil luar biasa ya, jadi (timnas) senior masih dipegang sama Shin," tegas Iriawan.
Iriawan dan PSSI tampak tak ingin lagi mendapat kritik keras dari publik terkait situasi Shin Tae-yong.
Sebelumnya, pensiunan polisi itu dihujat lantaran mengklaim sebagai sosok tunggal dalam keberhasilan Indonesia mengalahkan Kuwait.
Kini, Iriawan menyerahkan sepenuhnya pada Shin Tae-yong untuk menentukan kategori timnas yang ingin dilatihnya.
"Nanti kami berdiskusi dengan yang bersangkutan," ujar Iriawan.
"Kalau beliau mau U-23, silakan, yang jelas senior dan U-20 dipegang Shin," tandasnya.