Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Presiden 2022 - Ciro Alves Mengamuk di Akhir Laga, Persib Kandaskan Skuat Belia Persebaya

By Najmul Ula, Jumat, 17 Juni 2022 | 22:29 WIB
Pemain Persib Bandung, David da Silva, saat melakukan selebrasi setelah mencetak ke gawang Bali United pada laga penyisihan Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (12/6/2022).

BOLANAS.COM - Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-1, Ciro Alves memastikan kemenangan pada menit akhir.

Persib Bandung mendekati kelolosan ke fase gugur Piala Presiden 2022 selepas mengalahkan Persebaya Surabaya.

Persib Bandung baru saja menekuk Persebaya Surabaya dengan skor 3-1 pada laga kedua Grup C Piala Presiden 2022, Jumat (17/6/2022).

Leo Lelis sempat membuat Persebaya unggul lebih dulu, lantas dibalikkan oleh Victor Igbonefo dan Nick Kuipers dan dipertegas oleh Ciro Alves.

Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya Vs Persib - Duel Klasik, Penentuan Siapa Tersingkir dari Fase Grup!

Seperti diprediksi sebelumnya, laga Persebaya vs Persib menjadi partai yang panas sejak wasit meniup peluit pertandingan.

Persib bisa menusuk dalam beberapa kali kesempatan, terutama lewat eksplosivitas Beckham Putra dari lini tengah.

Berlawanan dengan arus pertandingan, Persebaya justru mencetak gol lebih dulu berkat situasi serangan balik yang berujung penalti.

Victor Igbonefo menjegal M Supriadi saat sang wonderkid mengontrol bola di dalam kotak penalti, sehingga wasit menunjuk titik 12 pas.

Baca Juga: Naturalisasi Jangan Sampai Lewat, Shin Tae-yong Anggap Jordi Amat Dkk Pasti Tampil di Piala Asia 2023