Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ogah Lawan Tim Ecek-ecek, Shin Tae-yong Punya Permintaan Khusus kepada PSSI untuk FIFA Matchday September

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 24 Juni 2022 | 14:09 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri) dan pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong (kanan), sedang melakukan pembicaraan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 23 Juni 2022.

Keinginan Shin Tae-yong itu pun mendapat respon positif dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Mochadam Iriawan mengatakan permintaan Shin Tae-yong itu sesuai dengan visi misinya membawa timnas Indonesia menembus posisi 150 ranking FIFA.

Namun, Mochamad Iriawan belum bisa memastikan negara mana yang akan menjadi lawan timnas Indonesia.

"Sesuai dengan kongres atau visi misi saya dulu adalah 150, mudah mudahan bisa mencapai target," kata Iriawan.

Baca Juga: Tetap di Eropa, Shin Tae-yong Beri Bocoran soal Masa Depan Egy Maulana Vikri

"Kita lihat nanti pertandingannya siapa, yang jelas kita belum menentukan siapa (lawannya)," imbuhnya.

Iriawan mengatakan telah menginstruksikan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri untuk segera mencari lawan.

PSSI berharap timnas Indonesia bisa mendulang banyak poin di FIFA Matchday September 2022.

"Tapi saya minta ke Dirtek (Indra Sjafri) & tim kepelatihan bahwa lawan kita harus ranking yang bagus."

"Sehingga nantinya sebagai pengalaman poinnya lebih tinggi," tutur Iriawan.

Saat ini Shin Tae-yong sendiri masih disibukkan dengan pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia.

Seperti diketahui, timnas U-19 Indonesia akan berlaga di Piala AFF U-19 2022.

Adapun Piala AFF U-19 2022 akan digelar di Bekasi dan Jakarta mulai 2 hingga 15 Juli 2022.

Timnas U-19 Indonesia berada di Grup A bersama Vietnam, Brunei Darussalam, Thailand, Filipina dan Myanmar.

Baca Juga: Hentikan Sejenak Latihan Timnas U-19 Indonesia saat Azan, Shin Tae-yong: Itu Cara Saya Menghargai Islam

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P