Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Javier Roca mengakui Persik Kediri cuma mencari pengalaman di Trofeo Ronaldinho, Arthur Irawan dkk meraih trofi juara.
Persik Kediri secara mengejutkan tampil menjadi tim terbaik di Trofeo Ronaldinho, Minggu (27/6/2022) malam.
Semalam, Trofeo Ronaldinho digelar dengan diikuti tiga klub Liga 1, yaitu Rans Nusantara FC, Arema FC, dan Persik Kediri.
Magnet terbesar dalam laga semalam adalah kehadiran Ronaldinho, yang bermain pada babak pertama melawan Persik Kediri.
Persik Kediri asuhan Javier Roca tampak tampil serius dan tak membiarkan Ronaldinho memamerkan skillnya.
Dalam laga yang cuma bertajuk ekshibisi, klub berjuluk Macan Putih tampil dengan intensitas tinggi dan tak membiarkan Rans Nusantara FC berlama-lama menguasai bola.
Setelah waktu normal 30 menit berakhir tanpa gol, Persik melanjutkan keseriusannya di babak adu penalti.
Arthur Irawan menjadi bintang berkat eksekusi panenka yang berkontribusi dalam kemenangan 4-2.