Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pramusim Rasa Final Eropa - 3 Laga Perempatfinal Piala Presiden Berakhir Adu Penalti, 1 Laga Berujung Ricuh & Kartu Merah

By Najmul Ula, Senin, 4 Juli 2022 | 08:37 WIB
Duel antara Borneo FC lawan PSM Makassar pada perempat final Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (3/7/2022)

BOLANAS.COM - Klub Liga 1 tampil sangat serius di Piala Presiden 2022, tiga laga di perempat final harus diakhiri adu penalti dan satu laga berakhir ricuh.

Piala Presiden 2022 tetap dianggap prestisius oleh sebagian besar klub Liga 1 meski cuma berstatus turnamen pramusim.

Bukti teranyar muncul di babak perempat final Piala Presiden 2022, ketika delapan klub Liga 1 mempertontonkan perlawanan sengit di lapangan.

Persib Bandung, PSS Sleman, Arema FC, Barito Putera, PSIS Semarang, Bhayangkara FC, Borneo FC, dan PSM Makassar terlihat tak mau tersingkir dengan mudah.

Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022 - Borneo FC Tembus Semifinal usai Tumbangkan PSM Makassar

Laga pramusim biasanya identik dengan tempo pelan, sebagai indikasi klub masih meraba taktik yang akan digunakan di kompetisi sesungguhnya.

Pada laga perempat final pertama antara Persib Bandung kontra PSS Sleman, laga berlangsung sengit hingga akhir.

Persib yang pemainnya bertumbangan akibat bermain di babak sebelumnya tak bisa mengalahkan PSS pada waktu normal (1-1).

Alhasil, PSS bisa memanfaatkan adu penalti untuk membungkam tuan rumah dengan skor 4-2.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Piala AFF U-19 2022 - Laos Puncaki Grup B, Malaysia Masih Simpan Energi