Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tendangan bebas Mikael Tata juga menyamping pada menit ke-21.
Umpan Hokky Caraka masih bisa dipotong kiper Thailand, Narongsak Naengwongsa, pada menit ke-40.
Petaka menimpa timnas U-19 Indonesia ketika Marselino Ferdinan harus ditandu ke luar lapangan pada menit ke-43.
Kapten timnas U-19 Indonesia itu tampak menangis lantaran tak bisa melanjutkan pertandingan.
Baca Juga: Hasil Piala AFF U-19 2022 - Kalahkan Brunei, Vietnam Seret Timnas U-19 Indonesia ke Posisi 4
Skor 0-0 menjadi hasil akhir pertandingan babak pertama.
Pada babak kedua, perubahan terjadi di skuad Garuda Nusantara dengan masuknya Ferrari menggantikan Marselino Ferdinan.
Timnas U-19 Indonesia mencatatkan peluang via tendangan bebas Ronaldo Kwateh yang melambung pada menit ke-52.
Terprovokasi pemain lawan, Hokky Caraka mendapat kartu kuning dari wasit pada menit ke-54.