Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil & Klasemen Piala AFF U-19 2022 - Rabbani Tasnim Bawa Indonesia Bantai Filipina, Mudah Menatap Laga Terakhir

By Najmul Ula, Jumat, 8 Juli 2022 | 21:52 WIB
Skuat timnas U-19 Indonesia (skuad timnas U-19 Indonesia) sedang menyanyikan lagu kebangsaan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juli 2022.

Penyerang Borneo FC itu melesakan hattrick saat menanduk tendangan sudut pada awal babak kedua. 4-1.

Berikutnya, giliran Razzaa Fachrezi yang memecah kebuntuan di turnamen ini untuk membuat Indonesia semakin menjauh.

Razzaa memanfaatkan umpan dari sesama pemain Persija Jakarta, Nico, untuk melepas tembakan ke sudut jauh Filipina. 5-1.

Dengan hasil ini, Indonesia menembus peringkat ketiga dengan koleksi 8 poin dan produktivitas gol +11.

Dalam situasi ini, Indonesia dipastikan lolos ke semifinal apabila memenangi laga terakhir kontra Myanmar, tak peduli apa pun hasil laga Vietnam vs Thailand.

Berikut susunan pemain Filipina vs timnas U-19 Indonesia

Filipina: 1-Lance Jeter; 2-Zachary Taningco, 6-Cian Gabriel, 7-Dov Anthony, 8-Kamil Jaser, 9-Andreas Rafael, 12-John Dale, 14-Jaime Domingo, 16-Antonie Ortega, 17-Justin Lawrence, 19-Uriel Reyes

Cadangan: 22-Jose Alfonso, 4-Jerome Estabilo, 5-Mark Siodina, 11-John Loyd, 13-Haren De Garcia, 21-Harry James, 23-Karl Balandara

Pelatih: Christopher E. Pedimonte

Timnas U-19 Indonesia:1-Cahya Supriadi; 3-Kadek Arel, 4-Muhammad ferarri, 6-Frezt Al Hudaifi, 11-Ferdiansyah Cecep, 15-Zanadin Fariz, 17-Subhan Fajri, 18-Alfriyanto Nico, 19-Marcell Januar, 21-Edgard Amping, 88-robbani Tasnim.

Cadangan: 22-Erlangga Setyo, 2-Ahmad Rusadi, 5-Kakang Rudianto, 8-Arkhan Fikri, 9-Hokky Caraka, 10-Ronaldo Kwateh, 12-Mikael Tata, 13-Dimas Juliono, 14-Raka Cahya, 20-Razza Fachrezi, 25-Muhammad Asrul, 27-Ricky Pratama.

Pelatih: Shin Tae-yong

Berikut klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022

Piala AFF Wanita 2022 - Indonesia Sekilas 'Sukses' Cuma Kalah 0-4 dari Australia, Matildas Rupanya Turunkan Tim U-23

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P