Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Scorer Timnas Indonesia U-19 - Rabbani Tiba-tiba Melesat, Tak Mau Rusak Suasana soal Persaingan dengan Hokky

By Najmul Ula, Minggu, 10 Juli 2022 | 10:02 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim Siddiq, melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam laga melawan Filipina di Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

BOLANAS.COM - Hokky Caraka dan Rabbani Tasnim bersaing menjadi top scorer Indonesia, penyerang Borneo FC tak mau merusak suasana tim.

Timnas Indonesia U-19 diberkahi dua striker jangkung dengan kontribusi gol nyaris setara di Piala AFF U-19 2022.

Dua striker tajam timnas Indonesia U-19 tersebut yaitu Hokky Caraka (PSS Sleman) dan Rabbani Tasnim (Borneo FC).

Hokky Caraka untuk sementara menyandang status top scorer dengan torehan empat gol, dibuntuti Rabbani Tasnim dengan tiga gol.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Ini Regulasi Yang Bisa Menafikan Kemenangan Timnas Indonesia atas Myanmar

Pelatih Shin Tae-yong tampak lebih mempercayai Hokky Caraka sebagai striker utama timnas Indonesia U-19.

Hokky tercatat selalu menjadi starter dalam tiga laga perdana melawan Vietnam, Brunei, dan Thailand.

Rabbani Tasnim baru mendapat kesempatan starter saat Hokky memerlukan istirahat pada laga keempat menghadapi Filipina.

Menariknya, dua striker tersebut sama-sama hanya bisa mencetak gol dalam satu laga.

Baca Juga: Persib Kena 'Prank' Hingga Batal Ladeni Rans Nusantara & Persikabo, Akhirnya Cuma Hadapi Tim U-20

Hokky menjaringkan semua golnya ke gawang Brunei, demikian pula Rabbani yang memberondong tiga gol ke gawang Filipina.

Rabbani sendiri terlihat ingin menjaga suasana tim dengan tak mau berbicara lebih lanjut terkait persaingan dengan Hokky.

"Target pribadi ada tapi saya tidak mau bicara, takut merusak suasana dan tujuan tim," tutur Rabbani (8/7/2022).

"Saya mau bermain sebagai tim dan tidak mau egois, saya harus harus maksimal dan membawa tim menang," tegasnya.

Satu-satunya pemain Indonesia yang bisa mencetak gol dalam lebih dari satu laga adalah winger Persija Jakarta, Alfriyanto Nico.

Alfriyanto Nico menorehkan dua gol, yaitu masing-masing sebiji ke gawang Brunei dan Filipina.

Kontributor gol lainnya di skuat Garuda meliputi Ronaldo Kwateh, Razzaa Fachrezi, dan Arkhan Fikri.

Adapun pemain terbaik Indonesia, Marselino Ferdinan, justru tak berkontribusi assist maupun gol dalam tiga laga sebelum dihantam cedera. 

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-19 2022 - Malaysia Pontang-panting Kalahkan Timor Leste, Ditunggu Laos dalam Penentuan Juara Grup

Berikut top scorer sementara timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022

4 gol Hokky Caraka

3 gol Rabbani Tasnim

2 gol Alfriyanto Nico

1 gol Ronaldo Kwateh Arkhan FikriRazzaa Fachrezi

Baca Juga: Prediksi Line Up Indonesia vs Myanmar - Turunkan Tim Utama Sembari Berharap Vietnam-Thailand Tak Bersekongkol

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P