Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juru taktik asal Jerman itu menyebut Persija saat ini punya cara bermain dan kualitas yang berbeda.
"Seiring berjalannya waktu, saat ini Persija adalah tim yang bebeda, cara bermain berbeda dan kualitas yang berbeda," tutur Thomas Doll.
"Termasuk kualitas operannya juga, dari kecepatan mereka bermain," imbuhnya.
Setelah tujuh minggu digembleng, para pemain Persija mulai memahami taktik yang diinginkan oleh Thomas Doll.
Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Respon Eduardo Almeida Terkait Sindiran dari Pelatih Borneo FC
Eks pelatih Borussia Dortmund itu pun tidak ragu memuji perkembangan anak didiknya.
"Dalam hal taktik mereka lebih baik, mereka juga masing-masing bergerak di posisi yang efektif."
"Saya merasa enam sampai tujuh minggu ini merupakan perkembangan yang bagus," ujarnya.
Thomas Doll sendiri tampaknya sudah tak sabar untuk melihat penampilan anak asuhnya melawan RANS Nusantara FC.
Bagi Thomas Doll laga melawan RANS Nusantara bisa menjadi tolak ukur kesiapan Persija jelang dimulainya Liga 1 2022-2023.
"Sekarang waktunya untuk mencoba permainan karena dari beberapa waktu lalu hanya pertandingan uji coba."
"Sekarang waktunya untuk pertandingan yang sebenarnya," pungkasnya.
Baca Juga: Media Polandia Prediksi Witan Sulaeman akan Kembali Terbuang dari Skuad Lechia Gdansk Musim Ini