Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Vietnam akan Ikut Turnamen dan TC di Jepang

By Unggul Tan Ngasorake, Minggu, 17 Juli 2022 | 05:00 WIB
Sejumlah pemain timnas U-19 Vietnam nampak sedang merayakan gol ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 15 Juli 2022.

Para pemain Vietnam dijadwalkan akan kembali berkumpul pada Jumat (22/7/2022).

"Setelah kembali ke Vietnam, pemain akan kembali ke kampung halaman untuk istirahat."

"Pada 22 Juli, Vietnam U-19 akan kembali berkumpul untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023," tulis VFF di laman resmi mereka.

Rencananya Vietnam juga akan mengikuti sebuah turnamen international yang digelar di Binh Duong pada 5-11 Agustus.

Baca Juga: Saddil Ramdani Sudah Keluarkan Performa Terbaiknya, Pelatih Sabah FC: JDT Menang Cuma Gara-gara Gol Free Kick

Selain itu, Vietnam juga berencana menggelar TC di Jepang.

"Pada 22 Juli, Vietnam U19 akan kembali berkumpul untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023."

"Dinh The Nam dan para pemain akan mengikuti turnamen internasional di Binh Duong 1-11 Agustus dan TC di Jepang mulai 13 hingga 26 Agustus," tulis VFF.

Vietnam sendiri dijadwalkan akan kembali berhadapan dengan timnas U-19 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Timnas U-19 Indonesia tergabung di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 bersama Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste.

Adapun Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 rencananya akan digelar pada 10-18 September 2022 mendatang.

Indonesia sendiri terlah resmi ditunjuk oleh AFC sebagai tuan rumah untuk Grup F.

Baca Juga: Pratama Arhan Harus Mulai Terbiasa Main Sebagai Winger, Tokyo Verdy Ingin 'Jauhkan' Sang Wonderkid dari Lini Pertahanan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P