Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bobotoh Padati Stadion Meski Main Away, Robert Alberts Jelaskan Dua Alasan Persib Gagal Bekuk Bhayangkara FC

By Najmul Ula, Senin, 25 Juli 2022 | 12:32 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat menghadiri sesi jumpa pers saat menghadiri jumpa pers di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, 24 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Robert Alberts mengungkap dua penyebab Persib Bandung ditahan Bhayangkara FC, Bobotoh memadati stadion meski laga berstatus away.

Robert Alberts menyatakan Persib Bandung mengalami dua masalah yang berakibat gagal menang pada laga pembuka Liga 1 2022/23.

Persib Bandung membuang keunggulan 2-1 dan harus puas dengan skor 2-2 saat melawat ke Bhayangkara FC, Minggu (24/7/2022).

Kemenangan sebenarnya sudah di depan mata bagi Persib Bandung, tetapi gol sundulan pemain pendek Sani Rizki pada menit ke-85 membuyarkan impian tripoin.

Baca Juga: Selebrasi Pesawat Milomir Seslija, Pembalasan Telak pada Eduardo Almeida yang Timnya Cepat Puas Usai Piala Presiden

Meski laga semalam Bhayangkara FC berstatus tuan rumah, justru Persib yang didukung ribuan suporternya.

Bhayangkara FC memang selama ini dikenal tak memiliki suporter fanatik meski hobi mengumpulkan pemain bintang.

Lokasi pertandingan yang digelar di Bekasi memudahkan ribuan Bobotoh untuk mengubah status tandang menjadi kandang bagi tim kesayangannya.

Bhayangkara FC sendiri sempat unggul lebih dulu lewat Youssef Ezzejjari pada menit ke-38, tetapi disamakan oleh sundulan Rachmat Irianto.

Baca Juga: Kutukan Juara Piala Presiden Mulai Terasa, Eduardo Almeida Akui Arema FC Tak Siap Jalani Liga 1 saat Dilumat Borneo FC

Pada babak kedua, Persib sempat lama memegang keunggulan 2-1 berkat aksi Frets Butuan tiga menit babak dua berjalan.

Sayang, Sani Rizki muncul entah dari mana untuk menanduk tendangan bebas pada menit ke-85 dan membuat skor menjadi 2-2.

Usai laga, Robert Alberts mengungkap memiliki dua masalah pada laga semalam.

Masalah pertama adalah cedera yang dialami Beckham Putra sehingga Maung Bandung tak bisa lancar dalam transisi.

"Ketika kami mendapat bola, transisi bisa berjalan baik karena Beckham ada di sana," tutur Robert dikutip dari Kompas.com (24/7/2022).

"Ketika dia ditarik keluar dan posisinya digantikan Frets, ada perbedaan gaya main dan itu memberikan dampak," sambungnya.

Masalah kedua berkaitan dengan gol penyama kedudukan Bhayangkara FC yang tercipta dari situasi set piece.

Persib kini kekurangan pemain jangkung lantaran badai cedera yang membuat sembilan pemain absen.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 2022 - Persija Terperosok di Papan Bawah, PSSI Investigasi Kinerja Wasit

"Dalam situasi set piece (kesulitan) karena kami tidak punya banyak pemain tinggi untuk saat ini," urai Robert.

"Hanya ada Nick (Kuipers) dan David (Da Silva), jadi tentu saja memberikan dampak," tandasnya.

Persib kini kalah start dari sejumlah pesaing juara yang lebih dulu memenangi laga pembuka Liga 1.

PSM Makassar, Bali United, Madura United, dan Borneo FC menjadi tim yang meraih poin sempurna pada pekan ini.

Madura United yang baru saja melesakkan delapan gol ke gawang Barito Putera akan menjadi lawan berikutnya bagi Persib pada Sabtu (30/7/2022).

Baca Juga: Riko Simanjuntak Hancurkan Chonburi FC Usai Dienyahkan Thomas Doll, Klub Thailand Sudah Layangkan Tawaran

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P