Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Beberkan Kondisi Terkini Timnas U-16 Indonesia

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 27 Juli 2022 | 05:00 WIB
Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti, sedang mengawasi para pemainnya saat latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, membeberkan kondisi terkini anak asuhnya jelang tampil di Piala AFF U-16 2022.

Seperti dikatehui, saat ini timnas U-16 Indonesia sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta.

TC ini sendiri merupakan persiapan timnas U-16 Indonesia jelang tampil di Piala AFF U-16 2022.

Adapun Piala AFF U-16 2022 akan digelar di Yogyakarta mulai 31 Juli 2022 hingga 12 Agustus 2022.

Timnas U-16 Indonesia berada di Grup A bersama Filipina, Singapura dan Vietnam.

Baca Juga: Jalan Asnawi Menuju Jeonbuk Hyundai Bisa Berjalan Mulus, Ada Klausul Khusus di Kontrak dengan Ansan Greeners

Setelah dua pekan menjalani TC, Bima Sakti mengatakan para pemain timnas U-16 Indonesia sudah mengalami peningkatan.

Bima Sakti mengatakan saat ini kerangka timnas U-16 Indonesia sudah mulai terbentuk.

"Anak-anak sudah banyak berubah dari cara bermain, taktik, teknik dan dan disiplinnya," kata Bima Sakti dikutip dari laman resmi PSSI, Senin (25/7/2022).

"Kerangka tim kami juga sudah terbentuk."