Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juru taktik asal Balikpapan itu menilai pemain timnas U-16 Indonesia mengalami perkembangan selama TC.
"Kami juga sudah melakukan tiga kali uji coba. Progres ya mereka. Pertama mereka kalah, namun saya senang anak-anak bisa bangkit di uji coba kedua dan ketiga dengan memberikan kemenangan," jelas Bima Sakti.
Bima mengaku sengaja menghadapkan lawan lebih senior untuk anak asuhnya.
Hal ini diharapkan bisa menempa mental Figo Dennis dkk sebelum terjun di Piala AFF U-16 2022.
Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Coret 4 Pemain, Bima Sakti Beberkan Kondisi Terkini Timnas U-16 Indonesia
"Untuk usia lawan ada yang seusia tetapi ada juga beberapa kelahiran 2004/2005. Usia lawan selisih satu hingga empat tahun. Tujuannya adalah untuk lebih memantapkan kerjasama tim," papar Bima Sakti.
Dari 30 pemain, tim pelatih telah menentukan 28 nama yang akan memperkuat timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2022.
Bima Sakti mengaku kesulitan dalam menyeleksi karena pemain timnas U-16 Indonesia memiliki kekuatan merata.
"Jujur saya katakan, tim ini memiliki kekuatan yang merata, semuanya bagus-bagus, sehingga saya agak kesulitan untuk menentukan siapa yang akan main di laga pertama nanti," pungkasnya.