Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kini pada pekan kedua, Eduardo Almeida menginginkan anak asuhnya move on dari kemenangan semu tersebut.
PSIS Semarang bakal termotivasi untuk membalas kekalahan agregat 1-4 pada semifinal Piala Presiden lalu.
"Ya, kami memang menang di dua laga (di semifinal)," ujar Almeida dikutip dari Kompas.com (29/7/2022).
"Tetapi itu masa lalu, sekarang kami fokus untuk besok sebab laga pasti berbeda."
"Apa yang terjadi pada masa lalu lupakan, yang jelas saat ini fokus memberikan terbaik," tandasnya.
Adapun kubu PSIS Semarang juga tengah memburu kemenangan perdana selepas ditahan Rans Nusantara FC pekan lalu.
Pelatih Sergio Alexandre bahkan membawa penyerang andalan Carlos Fortes yang dibebat cedera sejak pertemuan melawan Arema FC sebulan silam.
Carlos Fortes akan mendapat sambutan menarik dari Aremania, mengingat ia menjadi andalan klub kebanggaan Malang itu pada musim lalu.
Baca Juga: Bali United Bobol Dua Kali Akibat Blunder Sendiri, Terpengaruh Venue 'Terpencil' Stadion BJ Habibie?
Berikut link live streaming Arema FC vs PSIS Semarang, Sabtu (30/7/2022) pukul 18.15 WIB.