Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-16 2022 - Khawatir Teror Suporter Timnas U-16 Indonesia, Pelatih Vietnam Minta Pengamanan Khusus

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 12 Agustus 2022 | 05:00 WIB
Pelatih timnas U-16 Vietnam, Nguyen Quoc Tuan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (11/8/2022) jelang laga final Piala AFF U-16 2022 melawan Indonesia.

BOLANAS.COM - Jelang laga final Piala AFF U-16 2022 kontra timnas U-16 Indonesia, pelatih Vietnam U-16, Nguyen Quoc Tuan, minta pengamanan khusus dari pihak keamanan.

Timnas U-16 Indonesia dijadwalkan akan berhadapan dengan Vietnam di partai final Piala AFF U-16 2022.

Pertandingan ini rencananya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022).

Jelang laga tersebut, Nguyen Quoc Tuan rupanya merasa khawatir.

Nguyen Quoc Tuan khawatir dengan teror yang diberikan oleh suporter timnas U-16 Indonesia.

Baca Juga: Kata Ketum PSSI soal Kans Bima Sakti Gantikan Shin Tae-yong di Timnas U-19 Indonesia

Rasa khawatir Nguyen Quoc Tuan itu sendiri bukan tanpa alasan.

Sebelumnya, Vietnam sempat merasakan aksi tak terpuji oknum suporter timnas U-16 Indonesia.

Momen tersebut terjadi saat timnas U-16 Indonesia bertemu Vietnam di fase grup lalu.

Saat itu kiper cadangan Vietnam dilempari botol air mineral oleh suporter saat ingin mengambil bola.