Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Janji Presiden Joko Widodo untuk Timnas Indonesia di HUT RI ke-77

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 17 Agustus 2022 | 15:05 WIB
Timnas U-16 Indonesia yang baru saja meraih juara Piala AFF U-16 2022 menghadiri undangan dari Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (17/8/2022).

BOLANAS.COM - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, berjanji akan memberikan training camp untuk timnas Indonesia.

Tepat di HUT RI ke-77, Presiden Joko Widodo mengundang skuad timnas U-16 Indonesia ke Istana Merdeka.

Seperti diketahui, timnas U-16 Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022.

Timnas U-16 Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0.

Atas prestasi tersebut, timnas U-16 Indonesia pun mendapat undangan untuk mengikuti upacara peringatan HUT RI ke-77 di Istana Merdeka, Rabu (17/8/2022).

Baca Juga: Sudah Tiba di Jakarta, Shin Tae-yong Langsung Agendakan TC Timnas U-19 Indonesia

Pada kesempatan tersebut timnas U-16 Indonesia sempat berbincang dengan Joko Widodo.

Pria yang akrab disapa Jokowi itu pun mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih timnas U-16 Indonesia.

"Selamat ya," kata Jokowi dikutip dari laman resmi Sekretariat Kabinet Republik Indonesia, Rabu (17/8/2022).

Jokowi pun berpesan kepada para pemain timnas U-16 Indonesia untuk terus konsisten menjaga performa mereka.