Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bali United kembali ke jalur kemenangan dengan menekuk Barito Putera, berkat gol Privat Mbarga dan bunuh diri Aditya Harlan.
Bali United melanjutkan perjalanan di Liga 1 2022/23 dengan tripoin berkat skema hafalan dari pelatih Stefano Cugurra.
Bali United mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-1 pada pekan kelima Liga 1 2022/23, Kamis (18/8/2022).
Privat Mbarga dan gol bunuh diri Aditya Harlan membuat Bali United unggul, dan aksi Renan Alves di ujung laga tak cukup untuk membalikkan keadaan.
Bali United datang ke laga ini dalam kondisi terkapar usai dikalahkan Arema FC pada pekan lalu.
Demikian pula, Barito Putera berada satu strip di atas zona degradasi akibat cuma menang sekali dalam empat pekan.
Saat laga berjalan, tim tamu yang berstatus juara bertahan dua musim beruntun sejatinya tak cukup sering mencipta peluang.
Tim asuhan Teco cuma mengkreasi situasi berbahaya lewat serangan balik Irfan Jaya yang umpan terakhirnya akan membuat Eber Bessa terbebaskan andai tak diblok lawan.
Baca Juga: Nasib Piala Indonesia 2022 Makin Menggantung, PSSI Belum Bisa Beri Kepastian Jadwal