Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 2022/23 - Sepakan Ujung Kaki Lulinha Bawa Madura United Melesat Sendirian di Pucuk Klasemen

By Najmul Ula, Jumat, 19 Agustus 2022 | 20:12 WIB
Skuad Madura United merayakan pesta gol di Liga 1 2022/2023.

Di ujung laga, Feby Eka sempat menyundul melewati Miswar Saputra, dan Reva Adi Utama menjadi penyelamat di garis gawang.

Madura hanya sesekali menyerang lewat serangan balik.

Peluang terbesar diraih Lulinha, yang menanduk umpan matang Malik Risaldi dari jarak dekat, walau Deden Natshir sigap menepisnya.

Hasil 1-0 membuat Madura United melesat sendirian di puncak klasemen dengan 13 poin.

Posisi runner-up ditempati Borneo FC (12 poin), sedangkan Persikabo 1973 dan PSM Makassar masih menyimpan satu laga.

Susunan Pemain

Madura United (4-3-3): Miswar Saputra; Fachruddin Aryanto, Ahmad Birrul Walidain, Cleberson Martins de Souza, Reva Adi; Malik Risaldi, Luiz (Lulinha) Marcelo Morais, Lee Yujun; Albreto Goncalves, Esteban Viscarra, Hugo Gomes

Cadangan: Nova Setya, Guntur Ariyadi, Zulfiandi, Abdul Rahman, Slamet Nurcahyono, Pedro Cortes Oliveira, Rendy Oscario, Ricki Ariansyah, Rifaldi Bawuo

Pelatih: Fabio Lefundes

Dewa United (4-5-1): M Natshir Fadhil; Moch Zaenuri, Jajang Sukmara (Risna Prahalabenta 35'), Dias Angga Putra, Risto Mitrevski; Rangga Muslim Perkasa, Lucas Ramos Oliviera, Majed Osman Sobhi, Suhandi, Theo Fillo; Karim Rossi

Cadangan: Aesap Berlian, Ichsan Kurniawan, Mokhamad Syaifuddin, Mokhamad Syaifuddin, Moch Fahmi Al Ayyubi, Syaiful, Sugeng Efendi, Miftah Anwar Sani, Risna Prahalabenta, Feby Eka, Natanael Siringo

Pelatih: Nil Maizar

Baca Juga: Link Live Streaming PSS Vs Persib Bandung - Tripoin Kedua Maung Bandung Sebelum Luis Milla Datang?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P