Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, desakan tersebut rupanya tak mempengaruhi Eduardo Almeida.
Eduardo Almeida memilih "tutup kuping dengan desakan tersebut.
"Saya tahu bagaimana suporter dan bahkan saya tahu bagaimana media menekan saya, ingin Almeida untuk keluar," kata Almeida dikutip dari Kompas.com, Minggu (28/8/2022).
"Tetapi pemain masih percaya saya dan saya masih percaya pemain."
"Karena itu saya tidak akan resign," lanjut Almeida.
Pelatih asal Portugal itu sendiri mengaku tidak anti kritik.
"Saya akan tetap bekerja setiap hari."
"Silahkan tekan saya, silakan berikan tekanan kepada saya," ujarnya.
Akan tetapi, Almeida meminta para pendukung bersikap objektif.
Menurut Almeida, Arema FC sejauh ini tidak tampil terlalu buruk.
"Di laga terakhir kita berhasil menang 4-2 tapi yang dilihat juga tetap hal-hal negatif," tutur Almeida.
"Dan sekarang pun begitu hanya dilihat dari sisi negatif," pungkasnya.
Baca Juga: Tak Dapat Sponsor, Ketua Umum PSSI Pastikan Piala Indonesia 2022 Batal Digelar