Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Termasuk Persija, PSSI Ungkap 3 Lawan Uji Coba Timnas U-19 Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 30 Agustus 2022 | 21:14 WIB
(Dari kiri ke kanan) Indra Sjafri selaku Direktur Teknik PSSI, Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas U-19 Indonesia serta Jeong Seok-seo sebagai penerjemah.

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, membeberkan tiga tim yang akan dihadapi timnas U-19 Indonesia sebelum Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Timnas U-19 Indonesia terus melakukan persiapan jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2022.

Para pemain timnas U-19 Indonesia saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta.

TC ini sendiri dimulai sejak 25 Agustus lalu hingga 6 September 2022 nanti.

Setelah TC di Jakarta berakhir, para pemain timnas U-19 Indonesia akan pindah lokasi ke Surabaya.

Baca Juga: Drawing Piala AFF 2022, Shin Tae-yong: Saya Bingung Kenapa Timnas Indonesia Ada di Pot 3

Di sela-sela TC, timnas U-19 Indonesia rencananya juga akan menjalani laga uji coba.

Selama di Jakarta ada dua laga uji coba yang akan dilakoni oleh Ronaldo Kwateh dkk.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Mochamad Iriawan menyebut timnas U-19 Indonesia akan melawan Persija Jakarta dan Persis Solo.