Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong mengkritik pemain Indonesia yang baru berpikir jika bola mendekat, timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Shin Tae-yong sekali lagi mengulasi kelemahan skill dasar pemain dalam sesi latihan timnas Indonesia U-19.
Timnas Indonesia U-19 saat ini sedang berlatih menjelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang digelar mulai 14 September.
Hokky Caraka dan kawan-kawan bakal menghadapi tiga negara di Surabaya, yaitu Timor Leste, Hong Kong, dan Vietnam.
Dalam sebuah sesi latihan yang diunggah di akun Instagram PSSI, Shin Tae-yong menyoroti etos kerja pemain yang di bawah standar.
Dibanding pemain di level tertinggi, pemain Indonesia hanya akan bekerja apabila bola ada di dekatnya.
"Pertama, lihat situasi, jadi kita harus baca keseluruhan pertandingan, baru kalian bisa main lebih baik lagi untuk kualitas kalian," teriak Shin di hadapan anak asuhnya (1/9/2022).
"Melihat pemain Indonesia, kalau ada bola baru main, baru mau lari," ujarnya lagi.