Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku sempat mengajak Egy berbicara empat mata saat jeda turun minum.
"Setelah babak pertama selesai, saya datangi Egy untuk berbicara empat mata," kata Shin Tae-yong dilansir dari kanal YouTube BolaSport.com Senin (26/9/2022).
Dalam obrolan tersebut Shin Tae-yong menanyakan soal menit bermain Egy di klub.
Egy memang mulai kesulitan menembus skuad utama FC Vion Zlate Movrace.
Baca Juga: Punya Skill Istimewa, Pelatih Curacao Kirim Pujian untuk Pratama Arhan
Dari tiga laga terakhir Liga Slovakia Egy hanya menjadi penghangat bangku cadangan.
Pemain berusia 22 tahun itu tercatat baru tampil tiga kali bersama FC Vion Zlate Moravce di Liga Slovakia musim ini.
"Saya tanya sudah berapa lama tidak main (di klub)," ujarnya.
Belakangan diketahui pemain berusia 22 tahun itu mengaku sedang dalam kondisi kurang baik kepada Shin Tae-yong.
"Egy mengaku sempat mengalami cedera saat di klub, dan sekarang masih belum dalam kondisi 100 persen." ungkap Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong sendiri mulai memberikan lampu kuning kepada Egy soal posisinya di timnas Indonesia.
Juru taktik berusia 52 tahun itu meminta Egy untuk meningkatkan performanya sebelum Piala AFF 2022 dimulai.
"Dia (Egy) harus meningkatkan performanya sebelum Piala AFF nanti," pungkasnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Bawa Kabar Buruk, 3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Laga Kedua Kontra Curacao