Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selama di Eropa timnas U-17 Indonesia juga akan menjalani sejumlah laga uji coba.
Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.
Yunus Nusi mengatakan bahwa Garuda Nusantara akan menggelar uji coba melawan tim lokal.
"Ada uji coba dengan klub lokal," ungkap Yunus Nusi dikutip dari BolaSport.com, Kamis (6/10/2022).
Meski begitu, Yunus Nusi mengaku belum ingin membeberkan siapa lawan timnas U-20 Indonesia nantinya.
Yunus Nusi menjelaskan bahwa saat ini PSSI ingin lebih dulu memastikan lebih dulu kepada calon lawan Ronaldo Kwateh dkk nantinya.
PSSI mengaku tidak ingin gegabah menyebut nama calon lawan timnas U-20 Indonesia.
Pasalnya, Yunus Nusi menyebut PSSI khawatir "diserang" netizen lagi.
"Sudah ada lawannya," kata Yunus Nusi.
"Tetapi belum bisa kami umumkan."
"Harus kami pastikan dulu, biar tidak dikira bohong sama netizen," imbuhnya.
Hingga kini PSSI juga masih belum merilis nama-nama pemain yang akan dibawa Shin Tae-yong ke Eropa.