Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Ketua Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF), Mahfud MD, mengatakan PSSI harus bertanggung jawab atas tragedi mengenaskan yang terjadi di Kanjuruhan, 1 Oktober 2022 lalu.
TGIPF langsung bergerak cepat menginvestigasi tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 132 orang.
Setelah memintai keterangan berbagai pihak, TGIPF pun akhirnya mengeluarkan hasil investigasi mereka.
Dipimpin langsung oleh Mahfud MD, TGIPG menyerahkan hasil temuan mereka kepada Presiden Joko Widodo, Kamis (14/10/2022).
Mahfud MD mejelaskan bahwa TGIPF menyerahkan laporan setebal 124 halaman kepada Joko Widodo.
Setelah menyerahkan laporan tersebut, Mahfud MD juga membeberkan sejumlah poin hasil investigasi TGIPF.
TGIPF menyimpulkan bahwa sejumlah stakeholder harus tanggung jawab atas tragedi ini.
Mahfud MD mengatakan bahwa sejumlah pihak mencoba saling melepar tanggung jawab.
"Ternyata juga dari hasil pemeriksaan ternyata semua stakeholder saling menghindar dari tanggung jawab," kata Mahfud MD kepada awak media, Kamis (14/10/2022).