Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik untuk Shin Tae-yong, Kiper Andalan Timnas U-20 Indonesia Akhirnya Berangkat ke Turki

By Unggul Tan Ngasorake, Senin, 24 Oktober 2022 | 13:25 WIB
Kiper timnas U-19 Indonesia, Cahya Supriadi, sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Kiper Persija Jakarta, Cahya Supriadi, akhirnya akan segera berangkat ke Turki untuk bergabung dengan pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia.

Kabar baik datang untuk pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong.

Kiper andalan Shin Tae-yong di timnas U-20 Indonesia, Cahya Supriadi akhirnya dinyatakan pulih dari cedera.

Sebelumnya, Cahya Supriadi memang tidak dilepas oleh Persija Jakarta ke TC timnas U-20 Indonesia.

Padahal, nama Cahya Supriadi masuk ke dalam daftar 34 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Baca Juga: Jadi Salah Satu Pemain Asing Paling Disorot di Korea Selatan, K-League Rilis Dokumeter Spesial untuk Asnawi

Namun, Cahya Supriadi tidak ikut rombongan timnas U-20 Indonesia saat berangkat ke Turki, Sabtu (15/10/2022) lalu.

Cahya Supriadi tidak ikut karena masih harus menjalani pemulihan cederanya.

Seperti diketahui, Cahya Supriadi mengalami cedera saat Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada September lalu.

Kiper berusia 19 tahun itu mengalami benturan di bagian kepala.