Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia harus gigit jari karena tak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) saat Piala AFF 2022.
PSSI tampaknya harus mencari stadion lain untuk menjadi markas timnas Indonesia.
Pasalnya, SUGBK dipastikan tidak akan bisa digunakan oleh timnas Indonesia dalam waktu dekat.
Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.
"Tidak boleh (timnas Indonesia pakai SUGBK)," kata Zainudin Amali dikutip dari BolaSport.com, Rabu (2/11/2022).
Seperti diketahui, SUGBK merupakan salah satu venue untuk Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
Zainudin Amali menjelaskan bahwa SUGBK akan kembali direnovasi dalam waktu dekat.
Oleh karena itu, Menpora mengatakan SUGBK harus steril.
"Pokoknya begitu sudah mulai masuk Kementerian PUPR untuk renovasi, itu sudah ditujukan untuk Piala Dunia (U-20 2023," tutur Zainudin Amali.