Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, angkat bicara soal nasib lanjutan Liga 1 2022-2023.
Seperti diketahui, seluruh kompetisi sepak bola di Indonesia dihentikan sementara pasca Tragedi Kanjuruhan.
Hingga kini belum ada kepastikan kapan Liga 1 2022-2023 akan bergulir kembali.
Sebelumnya, Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) merekomendasikan PSSI untuk segera menggelar Kongres Luar Bisa (KLB).
Apabila hal tersebut tak dilakukan makan pemerintah tidak akan mengeluarkan izin untuk Liga 1 2022-2023 bergulir kembali.
PSSI pun akhirnya memutuskan untuk menggelar KLB pada Maret 2023 mendatang.
Namun, hingga kini pemerintah masih belum memberi izin Liga 1 2022-2023 kembali bergulir.
Menanggapi hal tersebut, Menpora, Zainudin Amali akhirnya angkat bicara.
Zainudin Amali mengatakan bahwa keputusan terkait izin Liga 1 2022-2023 ada di tangan Polri.