Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Iwan Bule terlihat datang dengan membawa sejumlah berkas.
Saat ditanya terkait dokumen tersebut, Iwan Bule hanya memberi jawaban singkat.
"Nanti aja. Dokumen pendukung aja," kata Iwan Bule dikutip dari Surya Malang, Kamis (3/11/2022).
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Ahmad Riyadh, menjelaskan Iwan Bule menjalani pemeriksaan sendiri.
Sementara itu, untuk Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, tidak mendapat panggilan lagi dari Polda Jatim.
"Iwan Bule aja. Iwan Budianto sudah minggu lalu," ungkap Ahmad Riyadh.
"Iya (agenda pemeriksaan kedua)," sambungnya.
Sejauh ini polisi sendri sudah menetapkan enam tersangka atas Tragedi Kanjuruhan.
Satu diantaranya merupakan Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita.
Sementara itu, lima lainnya antara lain Ketua Panpel Abdul Haris, Security Officer Suko Sutrisno, Wahyu SS dari Polres Malang, Sdr H dari Brimob Polda Jatim, Sdr BSA dari Polres Malang
Polisi sebelumnya menyatakan tidak menutup kemungkinan akan ada tersangka baru lagi ke depannya.
Baca Juga: SUGBK Tidak Bisa Digunakan, Timnas Indonesia Terpaksa Cari Markas Baru untuk Piala AFF 2022