Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Piala Dunia 2022 - Permulaan 2 Tim Eropa, Inggris Vs Iran dan Senegal Vs Belanda

By Nungki Nugroho, Senin, 21 November 2022 | 08:00 WIB
Ilustrasi logo Piala Dunia 2022 Qatar

Bahkan Iran mampu mempecundangi Uruguay di FIFA Matchday September lalu dengan kemenangan tipis 1-0.

Serta menahan imbang Senegal (1-1) dan mengalahkan Nicaragua (1-0) pada 10 November lalu.

Laga antara Inggris dan Iran disiarkan langsung oleh SCTV dan live streaming Vidio.com mulai pukul 20.00 WIB.

Setelah itu dilanjutkan dengan laga antara Senegal melawan Belanda pada pukul 23.00 WIB.

Hampir sama dengan Inggris, Belanda juga diunggulkan apabila merujuk pada ranking FIFA.

Belanda saat ini menduduki peringkat kedelapan FIFA, sedangkan Senegal menempati peringkat ke-18.

Ditambah lagi, Senegal harus kehilangan bintang mereka Sadio Mane yang absen di Piala Dunia 2022 karena cedera.

Pemain Belanda yang merumput di Liga 1, Nick Kuipers, memprediksi timnasnya tersebut akan memenangi pertandingan lawan Senegal.

"Ini akan sulit tapi saya tetap memilih mereka (Belanda) sebagai unggulan," tutur Kuipers.

"Saya yakin Belanda akan menang, jika terus menang, akan melaju ke final," imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P