Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melempem di Babak Kedua, Timnas -20 Indonesia Dipermalukan Valerenga Fotball U-20

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 23 November 2022 | 09:00 WIB
Skuad Timnas U-20 Indonesia saat melawan Valerenga Football U-20 di Marbella Football Center, Spanyol pada Selasa (22/11/2022).

BOLANAS.COM - Timnas U-20 Indonesia takluk saat melakoni uji coba melawan klub asal Norwegia, Valerenga Fotball U-20.

Hasil buruk kembali didapat timnas U-20 Indonesia saat menghadapi Valerenga Fotball U-20, Selasa (22/11/2022).

Bertanding di Marbella Football Center, Spanyol, timnas U-20 Indnesia dipermalukan 0-4.

Pada awal laga timnas U-20 Indonesia sejatinya tampil cukup meyakinkan.

Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Te-yong, melakukan sejumlah rotasi.

Baca Juga: Bikin Pemain Mudah Cedera, Pelatih PSM Makassar Krtiik Jadwal Padat Timnas U-20 Indonesia di Eropa

Di babak pertama Shin Tae-yong menurunkan sejumlah pemain inti seperti Kakang Rudianto, Zanadin Fariz hingga Robi Darwis,

Sementara itu, nama-nama seperti Marselino Ferdinan, Justin Hubner atau Cahya Supriadi ditaruh di bangku cadangan.

Eksperimen Shin Tae-yong itu pada awalnya berjalan mulus.

Garuda Nusantara mampu mengimbangi permainan Valerenga Fotball U-20.