Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM & Persib Lepas 3 Pemain ke Timnas, Bernardo Tavares dan Luis Milla Was-was Timnya Gembos Jika Liga 1 Bergulir

By Najmul Ula, Kamis, 24 November 2022 | 12:23 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, melerai para pemainnya saat bersitegang dengan pemain Persik pada pekan kedelapan Liga 1 2022-2023, Jumat (2/9/2022)

Hanya, pemanggilan tiga pemain itu berpotensi melemahkan tim jika Liga 1 2022/23 diputuskan berlanjut.

Liga 1 2022/23 direncanakan bergulir pada 2 Desember, tetapi perlu menunggu lampu hijau dari kepolisian.

"Untuk klub ini (PSM) akan menjadi sesuatu yang tidak terlalu bagus jika mengikuti kompetisi nantinya," keluh Tavares.

"Mereka tiga pemain penting kita."

Hal senada disampaikan Luis Milla yang membesut Persib Bandung, yang juga pernah menangani timnas Indonesia pada 2017 hingga 2018.

Di satu sisi Luis Milla memahami kesulitan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.

Namun di sisi lain, Persib justru akan lebih lemah jika Liga 1 bergulir bentrok dengan Piala AFF.

"Bagi saya dan klub, ini merupakan kabar yang membanggakan karena ada pemain yang terpilih masuk tim nasional," tutur Milla (23/11/2022).

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Tim Pesaing Gelar Uji Coba Lawan Negara Lain, Timnas Indonesia Cuma Akan Hadapi Klub Liga 1

"Memang kalau menurut saya itu terlalu lama untuk mempersiapkan diri untuk turnamen yang tidak resmi (di luar kalender FIFA)."

"Namun itu bukan keputusan saya," tandasnya.

Selain PSM dan Persib, Persija Jakarta dan Persikabo 1973 juga mengirim pemain dalam jumlah yang sama. 

Hanya, semua kekhawatiran Tavares dan Milla di atas tak akan terjadi andai Liga 1 akhirnya tak mendapat izin.

Baca Juga: Lubang Menganga Tanpa Pemain Blasteran Belanda, Arkhan Fikri Akui Timnas U-20 Perlu Latihan Finishing

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P