Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Sabah FC mendapatkan tiket Piala AFC, Saddil Ramdani tak akan berpartisipasi karena sudah mengisyaratkan hengkang.
Saddil Ramdani tak akan ikut menuai hasil kerja keras di Sabah FC musim ini, yaitu tiket ke kompetisi Asia, Piala AFC 2022.
Saddil Ramdani menjadi pemain terpenting Sabah FC dalam menduduki peringkat ketiga Liga Super Malaysia 2022 musim ini.
Sayang, Saddil Ramdani hampir pasti tak akan ikut merasakan Piala AFC 2023 bareng Sabah FC karena memutuskan pergi.
Sabah FC perlu menunggu hingga hajatan Piala Malaysia 2022 berakhir untuk memastikan tiket Piala AFC musim depan.
Klub Malaysia memang mendapatkan reward dari AFC berupa satu slot otomatis ke Liga Champions Asia, serta dua slot ke Piala AFC.
Satu slot ke Liga Champions Asia sudah pasti menjadi Johor Darul Takzim yang menjuarai Liga Super Malaysia.
Lantas muncul perdebatan mengenai dua tiket Piala AFC, di mana publik Malaysia mengira akan langsung diberikan pada peringkat dua dan peringkat tiga liga.
MFL kemudian mengklarifikasi bahwa tiket otomatis Piala AFC melalui liga hanya akan diberikan kepada peringkat kedua, yang berarti Terengganu FC.
Adapun satu tiket tersisa diberikan kepada juara Piala Malaysia 2022, yang mempertemukan Johor Darul Takzim dan Selangor FC di laga final.
Kabar baik bagi Sabah FC, JDT bisa membungkam Selangor FC untuk menjadi juara Piala Malaysia pada Sabtu (26/11/2022) malam.
Lantaran JDT sudah mendapatkan hadiah berpartisipasi di LCA, tiket Piala AFC kembali dilimpahkan melalui jalur liga, yaitu peringkat ketiga.
Sabah FC pun resmi mendapatkan kehormatan untuk mewakili Malaysia di Piala AFC musim depan.
Dalam mendapatkan tiket tersebut, Saddil Ramdani bisa dikatakan berperan besar membuat Sabah FC beredar di papan atas.
Penampilan eksplosif Saddil di sayap kanan membuatnya bisa mencetak empat gol dan enam assist di Liga Super Malaysia 2022.
Sangat disayangkan, Sabah FC tak bisa menggunakan jasa Saddil yang melempar isyarat hengkang usai kontraknya habis.
Baca Juga: Bukan Tidak Mungkin Gabung Persib, Saddil Ramdani Memang Dapat Tawaran dari Klub Liga 1
"Gaya mengajarmu membuat kami ingin tinggal lebih lama, namun waktu harus membuat perjumpaan kita berakhir dalam perpisahan," tulis Saddil kepada pelatih Ong Kim Swee di Instagram (21/11/2022).
"Terima kasih 2020-2022," tulis Saddil.
Sabah FC akan mendapatkan kesulitan besar menggantikan pemain sepenting Saddil di tim utama musim depan.
Adapun Saddil belum menentukan di mana akan berkarier musim depan, ia lebih dulu akan membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Baca Juga: Generasi Emas Timnas Belgia Mulai Menua, Eden Hazard: Kami Seharusnya Juara Empat Tahun Lalu