Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ilhan pun hendak memanfaatkan peluang karier di Deinze sebagai batu loncatan menuju level lebih tinggi.
"Saya sangat senang dengan peluang ini dan tidak sabar untuk mulai beraksi dengan tim Belgia," ujar Ilhan dikutip dari Berita.mediacorp.sg (13/12/2022).
"Saya sangat berbangga dan berterima kasih atas kepercayaan yang ditunjukkan Deinze terhadap saya," lanjutnya.
Sebelumnya, sang kakak Irfan Fandi juga membangun karier di Eropa (tepatnya Jerv di Norwegia) sebelum kembali ke Asia Tenggara.
Sementara itu, langkah karier serupa juga sejatinya dapat dilakukan winger andalan timnas Indonesia, Saddil Ramdani.
Jika Ilhan mendapatkan tawaran dari klub kasta kedua Belgia, Saddil lebih dulu dipinang klub kasta kedua Liga Austria.
Sayangnya, sekian lama tawaran klub Austria itu ada di meja, Saddil belum juga memberi jawaban.
Sejauh ini, Saddil hanya memastikan bakal meninggalkan Sabah FC yang membesarkan namanya, jika unggahan di Instagram dapat dipercaya.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalah dari PSIS, Persija Ketar-ketir Disalip Persib
Pemain berusia 23 tahun itu kini mencoba melupakan saga transfer dengan membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
"Kami merasakan latihan fisik selama beberapa hari terakhir," tutur Saddil dikutip dari laman PSSI (4/12/2022).
"Sangat melelahkan, tapi sangat menyenangkan juga tentunya, saya harap ini jadi modal kami untuk meningkatkan fisik," sambungnya.
Saddil tampak akan memutuskan masa depannya setelah Piala AFF 2022 berakhir.