Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pilih Lewatkan Piala AFF 2022, Elkan Baggott Tuai Pujian dari Eks Asisten Pelatih Manchester United

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 16 Desember 2022 | 15:18 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, menjadi pemain yang paling rajin bersih-bersih saat Gillingham FC sukses mengalahkan klub penakluk Manchester United, Brentford, di ajang Carabao Cup.

Kieran McKenna mengatakan sejatinya sudah ada diskusi dengan timnas Indonesia, Ipswich Town dan Gillingham FC.

"Sudah ada diskusi diantara tiga pihak, dan tentu saja ini adalah keputusan yang sulit untuk Elkan."

"Karena Elkan sangat bersemangat untuk membela negaranya," kata Kieran McKenna dikutip dari TWTD.

Namun, Kieran McKenna menyebut keputusan yang diambil Elkan Baggott sudah tepat.

Baca Juga: Keping Terakhir Pemain Naturaliasi di Timnas U-20 Indonesia, Rafael Struijk Jadi Pilihan Shin Tae-yong

Kieran McKenna menilai ini adalah kesempatan Elkan untuk menambah jam terbangnya bersama Gillingham FC

"Keseimbangannya adalah bahwa dia adalah pemain muda yang mencoba untuk masuk ke permainan profesional dan ketika turnamen internasionalnya keluar dari kalender internasiona," ujarnya.

"Itu bisa menjadi tantangan dalam hal membangun momentum dalam karir klub Anda, yang merupakan hal terpenting untuk Elkan, dan juga sangat penting untuk negaranya."

Juga karena mereka akan menginginkan dan membutuhkan Elkan Baggott yang sukses," sambung eks asisten pelatih Manchester United itu.

Meski begitu, Elkan Baggott masih belum dicoret dari timnas Indonesia.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, mengatakan keputusan terkait nasib Elkan akan ditentukan dalam waktu dekat.

"Nanti akan ada pernyataan resmi dari PSSI," ucap Nova Arianto dilansir dari BolaSport.com, Jumat (16/12/2022).

Piala AFF 2022 sendiri akan dimulai pada 20 Desember 2022.

Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam dan Filipina.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Thailand Masih Angin-anginan, Mano Polking Geram usai Kalah dari Tim di Bawah Timnas Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P