Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Striker Bali United, Ilija Spasojevic, buka suara usai terpilih masuk skuad timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022.
Timnas Indonesia resmi mengumumkan skuad untuk Piala AFF 2022 pada Senin (19/12/2022) lalu.
Ada 23 pemain yang dipilih oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Ilija Spasojevic menjadi salah satu pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.
Seperti diketahui, pada awalnya Shin Tae-yong tidak memanggil Ilija Spasojevic.
Ilija Spasojevic baru dipanggil ke timnas Indonesia usai Dimas Drajad mengalami cedera.
Selama pemusatan latihan (TC), Shin Tae-yong mengaku cukup terkesan dengan perkembangan Spaso.
Shin Tae-yong menilai saat ini Spaso memiliki mental yang lebih baik.
"Spaso berubah juga, fisiknya jadi lebih baik dan mentalnya pun berubah."
"Jadi saya menantikan Spaso pasti bisa menunjukkan yang lebih baik dari Spaso yang dulu," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.
Spaso sendiri semringah bisa kembali ke timnas Indonesia.
Piala AFF 2022 juga akan menjadi ajang debut Spaso di turnamen ini.
Pemain berusia 35 tahun berharap bisa membayar kepercayaan Shin Tae-yong.
Baca Juga: Standar Saddil Ramdani Terlalu Tinggi, Ong Kim Swee Akui Sulit Cari Penyerang Baru untuk Sabah FC
"Saya harap bisa menjawab kepercayaan Coach Shin pada kali ini," ucap Spaso dilansir dari laman resmi Bali United.
Striker naturalisasi asal Montenegro itu sendiri cukup optimis dengan kiprah timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Menurut Spaso, timnas Indonesia memiliki skuad yang berkualitas.
Selain itu, kedalaman skuad timnas Indonesia kali ini juga dinilai cukup merata.
"Karena saya pikir skuad timnas Indonesia sangat kuat dengan kombinasi pemain berkualitas," ujar Spaso.
"Saya optimis dengan kedalaman skuad ini yang akan tampil di Piala AFF 2022," imbuhnya.
Piala AFF 2022 akan dimulai pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2022.
Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Brunei Darussalam, Kamboja, Filipina, dan Thailand.