Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada leg pertama timnas Indonesia dipaksa menyerah empat gol tanpa balas.
Sementara itu, di leg kedua timnas Indonesia harus puas bermain imbang 2-2.
Shin Tae-yong kembali harus menelan pil pahit saat memimpin timnas U-23 Indonesia bertemu Thailand di SEA Games 2021 lalu dengan skor tipis 0-1.
Terbaru, Shin Tae-yong juga gagal meraih kemenangan usai ditahan imbang Thailand U-19 di Piala AFF U-19 2022 lalu.
Baca Juga: Dulu Dihujat Suporter Indonesia Gara-gara Evan Dimas, Doan Van Hau Kini 'Digeruduk' Netizen Malaysia
Pelatih asal Korea Selatan itu sendiri mengakui bahwa Thailand adalah tim terkuat di Asia Tenggara saat ini.
"Seperti diketahui, Thailand ini adalah tim terbaik di Asia Tenggara," kata Shin Tae-yong saat konferensi pers, Rabu (28/12/2022).
Menurut Shin Tae-yong, ada berbagai faktor yang menjadi faktor terkait rekor buruknya itu,.
"Sejak menjadi pelatih timnas Indonesia memang saya tidak pernah menang melawan Thailand."
"Tetapi sebelumnya memang saya tidak bisa mengontrol timnas Indonesia dengan baik karena ada faktor lain," ujarnya.
Namun, Shin Tae-yong kini timnas Indonesia sudah berkembang jauh lebih baik.
Juru taktik berusia 52 tahun itu pun lebih percaya diri timnas Indonesia kali ini bisa mengakhiri rekor buruk melawan Thailand.
"Saat ini juga kekompakan tim sudah jauh lebih baik," ungkap Shin Tae-yong
"Saya bisa tegaskan masyarakat bisa percaya dengan timnas Indonesia saat ini," pungkasnya.