Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-20 Indonesia Nanti Dulu, Muhammad Ferarri Lebih Pilih Fokus di Persija

By Unggul Tan Ngasorake, Minggu, 29 Januari 2023 | 13:22 WIB
Bek Persija Jakarta, Muhammad Ferarri, nampak hadir dalam sesi jumpa pers pada 1 Oktober 2022.

Sejauh ini Muhammad Ferarri tercatat sudah tampil 14 kali.

Muhammad Ferarri sendiri memilih untuk tidak banyak berkomentar terkait TC timnas U-20 Indonesia.

"Untuk informasi pemanggilan TC itu saya tidak bisa berkomentar sekarang," kata Ferarri dilansir dari BolaSport.com, Sabtu (28/1/2023).

Bek berusia 19 tahun itu mengaku ingin lebih dulu fokus bersama Persija.

Baca Juga: Riwayat Cedera Parah Bukan Gangguan, Persib Nyatakan Rezaldi Hehanussa Lolos Tes Medis

Ferarri mengatakan ingin fokus bersama Persija menghadapi pekan ke-21 Liga 1 2022-2023.

Pemain bernomor punggung 41 itu ingin membantu Persija meraih tiga poin.

"Saya fokus ke pertandingan besok (hari ini) dan ingin memberikan tiga poin untuk Persija," ujarnya.

Persija sendiri dijadwalkan akan berhadapan dengan Persikabo 1973 pada pekan ke-21 Liga 1 2022-2023.

Pertandingan ini rencananya akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (28/1/2023).

Tim Macan Kemayoran saat ini berada di peringkat kedua dengan poin 38 dari 20 pertandingan.

Persija terpaut satu poin dari Persib Bandung yang berada di puncak.

Baca Juga: Timnas U-16 Dibantai Malaysia, Tapi Alumnusnya Dikirim ke Inggris-Hungaria dan 2 Pemain Dipanggil Shin Tae-yong

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P