Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Lagi-lagi Pemain Kesayangan Luis Milla Pecah Telur, PSIS Bungkam Persik Kediri

By Nungki Nugroho, Sabtu, 4 Februari 2023 | 17:55 WIB
Aksi pemain PSIS Semarang, Septian David Maulana, sebelum mencetak gol ke gawang Persik Kediri pada pekan ke-23 Liga 1 2022-2023.

Baca Juga: Debut Liga Belgia Resmi Tertunda, Marselino Ferdinan Dilarang Bertanding Sampai Izin Kerja Beres

Skor imbang 1-1 pun menutup jalannya pertandingan babak pertama.

Pergantian kiper harus dilakukan PSIS pada babak kedua usai Adi Satryo tak bisa melanjutkan pertandingan.

Ia digantikan oleh penjaga gawang cadangan Ray Redondo.

PSIS memiliki peluang berbahaya di kotak penalti pada menit ke-57.

Taisei Marukawa tampak terjatuh usai berupaya melindungi bola dari sergapan Dikri Yusron.

Namun wasit tak memberi hadiah penalti melainkan hanya tendangan penjuru untuk Laskar Mahesa Jenar.

Lima menit berselang percobaan dari luar kotak penalti oleh Ridho Syuhada masih melebar.

Persik mengancam lewat skema serangan balik pada menit ke-72.

Sayangnya tembakan keras Flavio Silva bisa digagalkan oleh Rey Redondo.

PSIS balik mengancam, umpan tarik Taisei dari sisi kanan pertahanan Persik bisa dipotong oleh Dikri Yusron pada menit ke-80.

Peluang Persik lewat sundulan Anderson kembali masih melebar pada menit ke-82.

PSIS unggul kembali lewat gol sundulan Taisei Marukawa yang meneruskan umpan Fredyan Wahyu pada menit ke-87.

Skor 2-1 untuk kemenangan PSIS atas Persik menjadi hasil akhir pertandingan.

FT: Persik 1-1 PSIS (Bayu Otto 45+2'; Septian David Maulana 9', Taisei Marukawa 87'))

Susunan Pemain:

Persik: 31-Dikri Yusron; 37-Agil Munawar, 2-Anderson Carneiro, 4-M Sabillah, 7-Yusuf Meilana; 32-Rohit Chand, 6-Bayu Otto; 14-Miftahul Hamdi (Riyatno Abiyoso 46'), 10-Renan Silva (27-Fitra Ridwan 70'), 13-Faris Aditama (17-Yohanes Pahabol 70'); 77-Flavio Silva

Pelatih: Divaldo Alves

PSIS:30-Adi Satryo (96-Rey Redondo 45');62-Taufik Hidayat, 27-Mesu Kimura, 5-Wahyu Prasetyo (19-Alfeandra Dewangga 52'), 13-Bayu Fiqri (46-Fredyan Wahyu 75'); 56-Ridho Syuhada, 71-Luthfi Kamal; 7-Taisei Marukawa, 29-Septian David Maulana (17-Ryo Fuji 75'), 10-Vitinho; 9-Carlos Fortes (22-Hari Nur Yulianto 29')

Pelatih: M Ridwan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P