Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United Vs Persib Bandung - Kabar Baik untuk Luis Milla, Serdadu Tridatu Kehilangan Sang Mesin Gol

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 10 Februari 2023 | 10:28 WIB
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic (paling kanan), nampak melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan kenam Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022.

BOLANAS.COM - Bali United dipastikan tidak bisa tampil dengan kekuatan penuh saat berhadapan dengan Persib Bandung.

Pekan ke-23 Liga 1 2022-2023 akan ditutup dengan big match antara Bali United melawan Persib Bandung.

Pertandingan ini rencananya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (10/2/2023).

Jelang laga ini, Persib Bandung sedang dalam performa yang cukup apik.

Persib Bandung berhasil melewati 14 laga tanpa kekalahan di bawah komando Luis Milla.

Baca Juga: Angin Segar untuk Shin Tae-yong, Luis Milla Akhirnya Bebaskan Pemain Persib ke TC Timnas U-20 Indonesia

Pelatih asal Spanyol itu bahkan kini hanya butuh satu kemenangan lagi untuk membuat rekor baru di Liga 1.

Sayangnya, tim tuan rumah justru sedang compang-camping.

Bali United belum pernah menang dari empat laga terakhir di Liga 1.

Kondisi Bali United kian diperparah dengan fakta hukuman akumulasi kartu kuning yang diterima Ilija Spasojevic.