Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Line up terkuat Persija ini memang tak bisa memainkan sepak bola indah di lapangan basah Stadion Wibawa Mukti.
Namun sebuah pertukaran operan di lini tengah yang berakhir dengan umpan silang dapat menghasilkan satu gol pada babak pertama.
Umpan silang Firza Andika disambut oleh Michael Krmencik, dengan bola rebound disambar Hanno Behrens, sebuah gol yang lebih identik dengan Bali United. 0-1.
Di sisi lain, keterbatasan taktikal Bhayangkara FC kentara terlihat, mengingat mereka cuma ditangani Agus Sugeng Riyanto.
Meski memiliki pemain asing sekelas Matias Mier dan Alex Martins, Bhayangkara sama sekali tak bisa menembus backline tinggi Persija.
Bhayangkara nyatanya diuntungkan dengan keputusan Thomas Doll menarik semua pemain asingnya pada babak kedua.
Ondrej Kudela, Hanno Behrens, dan Michael Krmencik semuanya diganti, dan menjadikan Persija tampil sepenuhnya dengan pemain lokal.
Keputusan itu terbukti fatal, dengan Dandi Maulana (yang menggantikan Kudela) memberikan penalti kepada lawan akibat handball.